KUMPULAN TIPS TRIK PILIHAN TERPOPULER - Tips Evaluasi - Dalam dunia kesehatan, seorang dokter memiliki peranan penting dalam membuat suatu kenyamanan dalam perawatan medis para pasiennya. Masyarakat biasanya memilih dokter mana yang pas dan sesuai dengan keinginan serta kondisi ekonomi mereka (terutama masyarakat golongan bawah). Masyarakat biasanya memilih dokter yang teliti, sabar, inspiratif, komunikatif serta bagi sebagian masyarakat kecil lainnya, tentu saja dokter yang bisa mereferensikan resep atau obat-obatan yang lebih murah dan dapat dijangkaunya. Sehingga seorang dokter dituntut untuk lebih profesional dan mengerti keadaan jiwa serta keadaan ekonomi pasien. Karena terkadang masih banyak dokter yang menjaga profesionalisme dalam bekerja, namun kurang memperhatikan kondisi pasien dari segi kejiwaannya, dimana seorang pasien akan lebih nyaman dengan dokter yang bisa lebih akrab serta mengerti keadaan mereka.
Untuk merasakan kenyamanan pada saat Anda melakukan perawatan medis, maka Anda harus merasa lega dengan si dokter itu sendiri. Di bawah ini merupakan langkah-langkah yang bisa Anda gunakan untuk menilai sang dokter yang memeriksa Anda, sebaiknya langkah ini dijadikan daftar tersendiri agar tidak lupa. Berikut langkah-langkah yang Zona Netter Indonesia sarankan, antara lain :
- Apakah dokter Anda termasuk board-certified atau board-eligible? Board sertified (berijasah) maksudnya bahwa ia telah menempuh latihan khusus dalam bidangnya selama dua tahun atau lebih setelah lulus dari fakultas kedokteran dan telah lulus ujian nasional yang mensyahkan kemampuan dalam spesialisasinya. Board Eligible maksudnya bahwa si dokter telah menempuh pelatihan, tapi tidak atau belum mengikuti ujian (dan lulus) ujian nasionalnya. Namun, agar diperhatikan bahwa ijasah tidak menjamin kompetensi seseorang (begitu juga dengan seorang dokter).
- Apakah sang dokter menyimak dan menjawab semua pertanyaan Anda mengenai sebab-sebab dan pengobatan atas gangguan medis yang Anda derita, atau ia segan, tidak sabaran, atau tidak ingin menjawab pertanyaan Anda?
- Apakah Anda merasa nyaman dengan dokter Anda? Dapatkah Anda membicarakan perasaan Anda secara terbuka dalam urusan pribadi, termasuk masalah seksual dan emosional?
- Apakah dokter mancatat sejarah medis Anda secara seksama, menanyakan tentang masalah-masalah fisik dan emosional masa lalu, sejarah medis keluarga, obat-obatan yang Anda minum, dan masalah-masalah lain yang mempengaruhi kesehatan Anda?
- Apakah dokter menyinggung penyebab utama masalah medis Anda atau hanya memberi resep untuk mengobati gejala-gejala sakit Anda?
- Apakah dokter Anda mempunyai rekan sejawat yang bisa dihubungi saat ia tidak bisa ditemui?
- Apakah Anda merasa bebas menanyakan pertanyaan-pertanyaan yang kedengarannya "bodoh"?
- Apakah dokter Anda menjelaskan kondisi medis Anda yang sebenarnya dalam bahasa yang mudah dipahami?
- Apakah pegawainya ramah-tamah dan penuh perhatian terhadap Anda?
- Apakah dokter Anda membalas telepon Anda pada hari yang sama?
- Apakah Anda datang tepat waktu, atau bersedia menunggu dalam waktu yang lama ketika ada janji konsultasi dengan dokter?
- Apakah dokter Anda termasuk tenaga medis utama pada rumah sakit terkenal?
1 Comment:
wew mutual posting ,nice
Posting Komentar